PJ Bupati Kerinci Terima Bantuan Dari Pangdam II/Sriwijaya

- Rabu, 17 April 2024, 02:36 PM

KERINCI, SJBNEWS.CO.ID – Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil bersama Ketua Persit KCK Daerah Sriwijaya Ny Mila Yanuar Adil, memberikan bantuan paket sembako untuk warga Kerinci terdampak banjir di Posko Tanggap Darurat Penanggulangan Bencan Banjir Dan Tanah Longsor. Bantuan diterima langsung oleh Pejabat Bupati Kerinci Asraf,S.Pt.M.Si di Posko Satgas Kantor Camat Air Hangat Semurup Kabupaten Kerinci Provinsi Jambi,Sabtu (20/01/2024).

Pangdam II/Sriwijaya menyerahkan Bantuan didampingi oleh Dandrem 042 Gapu Jambi Brijen TNI Rachmad,Aster Kasdam Kolonel Inf Muhamad Nas,S.I.P, M.Si, Aslog Kasdam Kolonel Infg Edison Sibutarbutar,S,Sos, juga ketua Dansatgas Dandim 0417 Kerinci Letkol Inf Andy Irawan,SH beserta Pengurus Persit KCK Daerah Sriwijaya

‘’Setibanya rombongn Pangdam II/Sriwijata di Posko Satgas Penanggulangan Bencana Banjir dan Lonsor, rombongan Pangdam, disambut oleh Pejabat Bupati Asraf didampingi Sekda Kerinci Zainal Efendi, Wakil Ketua Dansatgas Darifus, Kodinator Operasi lapangan Kalak BPBP Dedi serta kepala OPD lingkungan Pemda Kabupaten Kerinci tergabung dalam satgas.

‘’Pada Kesempatan tersebut, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil, mengatakan, bantua sembako yang kami berikan ini, salah satu wujud kepedulian dan rasa simpati TNI terhadap masyarakat kerinci yang terdampak musibah banjir, kami sebagai prajurit TNI akan selalu bersama dengan rakyat dalam keadaan apapun,”Ungkap Pangdam.

‘’Bantuan ini, merupakan salah satu wujud kepedulian keluarga besar TNI, dalam upaya untuk membantu mengurangi beban penderitan dialami oleh masyarakat Kerinci yang terdampak musibah banjir, semoga apa yang kami berikan ini dapat bermanfaat.’’jelas Pangdam

‘’Pangdam juga meminta prajuritnya dan Khususnya kepada Dansatgas Penanggulangan Tanggap Darurat Banjir dan Tanah Lonsor Kerinci, yang dipercayakan kepada Dandim 0417 Kerinci Letkol Inf Andy Irawan,SH, agar dapat menjalankan amanah yang diperayakan dengan baik, ini suatu kehormatan bagi seorang prajurit TNI’’Ungkap Pangdam.

Sementara Pejabat Bupati Asraf dihadapan Pangdan dan Rombongan memaparkan konologis peristiwa tejadinya banjir yang terjadi di Kabupaten Kerinci, dikerenakan meluapan air Sungai Batang Merao, dikarenakan tingginya intensitas Hujan yang terjadi dihulu sungai, selama melaksanakan tanggap darurat, Pasko telah maksimal melakukan upaya membantu masyarakat terdapak banjir dan longsor dikabupaten Kerinci dari 2 Januari 2024 sampai 20 januari 2024,. Bahkan Pemerintah Kabupaten Kerinci sudah dua kali memperpanjang penanggulangan tanggap darurat.’’Jelas Asraf.

‘’Lebih lanjut Pejabat Bupati Juga memaparkan data terahkir 19 Januari 2024, yang dikeluarkan Pusdalops BNPB tercatat 10 kecamatan dan sekitar 6.611 Kepala Keluarga atau 19.415 jiwa rumahnya terendam air dan 3 orang dilaporkan meninggal dunia dan 2 orang lagi Luka-luka, terjadi 29 titik longsor serta sekitar 700 Hektar sawah terendam air dan diperkirakan bakal gagal panen, Namun kondisi terhakir sejalan dengan menyusutnya Sungai Batang Merao, diberharap di 4 kecamatan air juga mulai surut, demikian juga sebahagian warga sudah kembali kerumahnya,

.”Tim Satgas tanggap darurat Kabupaten Kerinci, terus berupaya memberikan pelayanan yang terbaik kepada warga terdampak banjir lainnya, seprti menyalurkan bantuan sembako, pelayanan kesehatan dan pendirian dapur umum, dikesempatan itu Pejabat Bupati Kerinci mengucapkan terima kasih kepada Pak Pangdam II/ Sriwijaya Mayjen TNI Yunuar Adil beserta Ketua Persit KCK Daerah Sriwijaya Ny. Mila Yunuar Adil beserta Rombongan Pangdam II/Sriwijaya, Korem, 042 Gapu Jambi, atas nama pemerintah Daerah dan Masyarakat Kabupaten Kerinci mengucapkan terima kasih atas perhatinnya serta memberikan bantuan berupa sembako untuk masyarakat Kerinci yang terdampak Banjir.’’Ungkap Pejabat Bupati Asraf. (*)


Tags

Berita Terkait

X