KOTA JAMBI, SJBNEWS.CO.ID - Pendeta Ressort HKBP Jambi, Pdt. Edward Aritonang melantik Panitia Pesta Gotilon dan Perayaan Natal Umum Tahun 2024 - Tahun Baru 01 Januari 2025.
Pelantikan berlangsung dalam kebaktian Minggu Kedua Belas Setelah Trinitatis (18/8/2024) Pukul 11:00 WIB bertempat di Gereja HKBP Jambi di kawasan Kotabaru Kota Jambi.
Panitia yang dilantik diberi tugas untuk menyusun dan melaksanakan program dan anggaran Pesta Gotilon dan Perayaan Natal Tahun 2024 - Tahun Baru 2025.
Pesta Gotilon pelaksanaan nya direncanakan berlangsung pada bulan Oktober yang akan datang.
Meskipun waktu pelaksanaannya kurang lebih dua bulan lagi, namun pelantikan ini dianggap perlu dilakukan secepatnya agar panitia dapat mempersiapkan segala sesuatu terkait acara tersebut dengan matang dan sebaik mungkin.
Berikut Susunan Kepanitiaan Pesta Gotilon HKBP Jambi dan Perayaan Natal Umum Tahun 2024 - Tahun Baru 01 Januari 2025 yang dibacakan oleh Sekretaris Huria, St. H.U. Pasaribu, SH :
Penanggung Jawab : Pdt. Edward Aritonang (Pendeta Ressort HKBP Jambi);
Penasehat : Full Timer HKBP Jambi - Parartaon HKBP Jambi;
Ketua Umum : St. M. Sinaga;
Ketua I (Pesta Gotilon) : St. H. Malau;
Ketua II (Natal-Tahun Baru) : St. B.S. Nadapdap;
Sekretaris I (Pesta Gotilon) : St. P.M.T. Siahaan;
Sekretaris II (Natal-Tahun Baru) : St. A.W. Br. Pasaribu;
Bendahara : St. V.I. Br. Simarmata.
Selain panitia inti tersebut, turut dilantik juga seksi-seksi kepanitiaan yang lain beserta anggotanya.
Koordinator Masing-Masing Seksi :
Seksi Ibadah : Pdt. Marthin Sirait, S.Si Teol;
Seksi Acara/Koor/MC : St. S.S. Manalu;
Seksi Perlengkapan : St. E. Siahaan;
Seksi Dekorasi : St. G.R. Br. Nainggolan;
Seksi Humas/Parkir : St. A.M. Sinaga;
Seksi Keamanan : St. D. Simanullang;
Multimedia : Pdt. Marthin Sirait, S.Si Teol;
Seksi Komsumsi : St. D. Br. Hutahaean;
Seksi Kesehatan : St. T.R. Br. Sihombing;
Seksi Entry Data : St. B.G. Aritonang;
Seksi Penghitung Amplop : St. A.M. Sinaga;
Seksi Sosialisasi : Koordinator Jemaat Masing-Masing Wijk/Sektor.
Usai dilantik, Ketua Umum St. M. Sinaga menyampaikan kata sambutan sekaligus memohon dukungan dari seluruh majelis dan jemaat agar panitia dapat bekerja dengan baik dengan tetap mengandalkan hikmat dari Tuhan. (RED/GRS/*)