MUARA TEBO , SJBNEWS.CO.ID - Dewan Pengurus KORPRI Kabupaten Tebo masa bhakti 2021-2026 dikukuhkan oleh Ketua I Dewan Pengurus KORPRI Provinsi Jambi Drs. H. Apani Saharudin bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Tebo, Jumat pagi (26/11).
Acara pengukuhan dihadiri Bupati Tebo Dr. H. Sukandar, S.Kom, M.Si, Wabup.Syahlan, SH, staf ahli, para Asisten dan Kepala OPD serta para Kabag dan Camat.
Pada kesempatan itu, Bupati Tebo H. Sukandar dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada Pengurus yang baru dikukuhkan dan terima kasih atas pengabdian pengurus yang lama.
Kemudian, Bupati Tebo mengucapkan terima kasih telah berkesempatan selama 15 Tahun bermitra kerja dengan KORPRI, sebab selama 11 Tahun sebelumnya diakuinya bekerja dilingkungan karir yang berbeda.
" Diminta agar pengurus KORPRI untuk meng-upgrade kompetensi ASN seperti penguasaan IT, dsb begitupun bagaimana meningkatkan kesejahteraan ASN. Tingkatkan produktifitas ASN, tidak hanya hadir tapi bekerja sesuai dengan tupoksinya. Hindari pengkotakan pegawai sebab bisa mengganggu target kerja ", demikian pesan dan harapan orang nonor satu Tebo ini.
Pengurus KORPRI Tebo yang dikukuhkan sebagai Ketua Drs. Teguh Arhadi, MM dan Sekretaris Haryadi,S.Sos, M.Si serta pengurus lainnya meliputi Wakil Ketua, Bendahara dan 10 Bidang (SR)