KOTA JAMBI , SJBNEWS.CO.ID - Terjadi kemacetan parah terjadi sejak Minggu (9/10/2022) malam hingga Senin pagi (10/10/2022) di Jalan Lintas Jambi-Tempino, termasuk juga di jalan lingkar barat Kota Jambi.
Terjadinya kemacetan yang paling parah terjadi dari arah ruas Jalur Tempino menuju Kota Jambi.
Dari Pantauan SJBNEWS, kendaraan yang mengantre didominasi kendaraan dengan muatan.
Sementara itu, kondisi ini semakin di perparah dengan banyaknya kendaraan dari arah Tempino ke Kota Jambi yang mencoba mengambil jalur sebelah kanan.
Sementara itu, dari informasi yang diperoleh SJBNEWS, penyebab terjadinya kemacetan dikarenakan adanya jalan rusak di dekat Simpang Acai sehingga kendaraan hanya bisa jalan satu jalur secara bergantian.
Terdapat juga ada truk batu bara yang patas as di belakang bandara dan dekat brimob.
Selain itu volume kendaraan yg sangat padat, baik mobil batu bara, CPO maupun kendaraan angkutan barang yang lain. (PRIN)