kapolres merangin kunjungi keluarga laka maut

- Ahad, 26 Desember 2021, 12:00 AM
Keterangan Foto

 


Merangin.Sjbnews.co.id -Kecelakaan maut yang terjadi antara Bus Hino dengan kendaraan Carry Pick Up yang terjadi pada (25/12) hingga menewaskan empat orang penumpang Carry Pick Up mendapat perhatian yang serius dari Kapolres Merangin. 

Sehari pasca peristiwa tragis yang terjadi di jalan lintas Sumatra KM 3 Sungai Ulak, Kapolres Merangin AKBP Irwan Andi Purnamawan S.IK didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Merangin, Kasat Lantas serta Kapolsek Lembah Masurai mengunjungi rumah duka yang beralamat di Dusun Sungai Tebal Desa Tuo. 

Kunjungan Silaturahmi rombongan Polres Merangin yang di lakukan pada Minggu 26/12/2021 di Terima langsung oleh Harwinto yang merupakan perwakilan dari keluarga korban. 

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut, Kapolres Merangin ungkapkan rasa duka yang mendalam atas peristiwa yang terjadi"kami atas nama Polres Merangin menyampaikan duka yang mendalam atas peristiwa ini, semoga keluarga yang di tinggalkan di beri ketabahan dan kesadaran,"ungkap AKBP Irwan Andi Purnamawan S.IK.

Sebagai bentuk kepedulian serta rasa duka yang mendalam, dalam kesempatan tersebut, Kapolres Merangin beserta rombongan juga tak lupa memberikan santunan berupa paket sembako kepada keluarga korban. 

Seperti yang diketahui dan telah menghebohkan Merangin pada hari berduka tersebut, bahwa akibat laka lantas antara Bus Hino dengan kendaraan Carry Pick Up yang berpenumpang lima orang tersebut, mengakibatkan tiga orang meninggal di tempat, satu orang meninggal dalam perjalanan saat di bawa ke Jambi, satu orang diantaranya mengalami luka ringan. 
 ***(Safarudin)***

 


Tags

Berita Terkait

X