Jokowi Minta Kapolri Untuk Mengganti Kapolda Yang Tidak Mampu Kendalikan Covid di Wilayahnya

- Jumat, 03 Desember 2021, 12:00 AM
Keterangan Foto

JAKARTA , SJBNEWS.CO.ID - Presiden Joko Widodo (Jokowi) selalu memberikan peringatan kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo agar jajarannya bisa mengendalikan kasus Covid-19 di daerah masing-masing.

Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut mengakui sering mengancam Listyo jika bawahnya tidak becus mengendalikan masyarakat saat pandemi untuk segera dicopot dari jabatannya.

"Saya sudah titip ke Kapolri hati-hati, Kapoldamu kalau kira-kira ini naik terus (kasus Covid-19) di daerah, saya besok perintah akan ganti. Ternyata turun-turun artinya semua takut dicopot," kata Jokowi saat memberikan arahan kepada Kesatuan Wilayah Tahunan 2021 di Kabupaten Badung, Bali, Jumat(3/12).

Ancaman tersebut pun memperlihatkan bahwa kasus Covid-19 saat ini melandai.

Hal tersebut seiring dengan kerja keras yang dilakukan para jajaran Polri di daerah.

"Saya lihat pelaksanaan di lapangan mati-matian karena juga takut dicopot karena tidak bisa mengendalikan di provinsinya, kotanya, kabupatennya," bebernya.

Mantan Wali Kota Solo tersebut pun berterima kasih kepada jajaran Kapolri dan TNI hingga saat ini melakukan pengendalian Covid-19 Sehingga kasus melandai hingga saat ini.

"Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada jajaran Polri dan jajaran TNI," pungkasnya. (CR/*)


Tags

Berita Terkait

X