Jelang Natal dan Tahun Baru, Polri Antisipasi Aksi Terorisme

- Selasa, 13 Desember 2022, 12:00 AM
Keterangan Foto

JAKARTA , SJBNEWS.CO.ID - Menjelang perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru), Polri akan memastikan anggota kepolisian se-Indonesia untuk mempersiapkan upaya antisipasi aksi terorisme. Apalagi, kejadiaan terorisme baru terjadi beberapa waktu lalu.

"Kita pasti melakukan antisipasi teror dalam rangka Natal dan tahun baru. Saat ini, kita masih menunggu rencana pengamanan dan rencana operasi dari Asisten Operasi Polri," jelas Kabagpenum Divisi Humas Polri, Kombes. Pol. Dr. Nurul Azizah, S.I.K., M.Si., dilansir dari liputan6.com, Senin (12/12/22).

Kabag Penum menegaskan, hampir semua tempat dan objek vital jadi fokus pengamanan antisipasi aksi teror. Di antaranya, tempat ibadah, objek wisata, kantor-kantor pemerintah dan pusat perbelanjaan. (DIV)


Tags

Berita Terkait

X