JAMBI , SJBNEWS.CO.ID - Gubernur Jambi Al Haris mengancam akan mencopot kepala dinas/ kepala biro (kepala Organisasi Perangkat Daerah/OPD) yang bersikap kasar dan tidak respek dengan wartawan. Penegasan ini disampaikan disampaikan Al Haris di hadapan ratusan wartawan dan para perwakilan Diskominfo kabupaten kota dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Informasi dan Komunikasi publik tahun 2022 di Aston Hotel Kota Jambi, Senin (11/4) kemarin.
‘’ Kalau ada kepala dinas atau kepala biro di lingkungan setda Provinsi Jambi yang tidak respek dengan wartawan, lapor dengan saya. Saya akan copot mereka,’’ tegas Haris. Dia mengingatkan para kepala OPD untuk bersikap baik dengan wartawan. Tidak menghindari wartawan. Apalagi memusuhi para kuli tinta.
Karena, menurut dia, wartawan baik media cetak, online dan elektronik adalah lampu Pemerintah Daerah (Pemda). Kalau tidak ada media, maka gelap gulita lah suatu Pemda tersebut.
‘’ Kepala Dinas/Kepala Biro di lingkup Pemprov Jambi harus dekat dengan wartawan, jangan menghindar ketika dikonfirmasi wartawan. Media ini sahabat kita semua. Kalau ada Kadis alergi dengan media lapor ke saya, akan saya copot," katanya lagi.
Menurut Al Haris media mempunyai peran penting dalam pembangunan Provinsi Jambi. "Wartawan ini memberikan informasi, pelengkap pembangunan kita dan penyeimbang kita. Wartawan juga rakyat Jambi,"ungkapnya.
Pada kesempatan itu, Haris juga menyampaikan beberapa perkembangan pembangunan di Provinsi Jambi. Termasuk dampak baik yang diperoleh dari kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Jambi, Kamis pekan lalu. (CR)