Dandim Harap Prajurit Berperan Aktif Dukung Vaksinasi Nasional

- Senin, 31 Januari 2022, 12:00 AM
Keterangan Foto

Merangin.Sjbnews.co.id - Dandim 0420/Sarko beri beberapa atensi kepada Prajurit Dan PNS Kodim 0420/Sarko terkain kedisiplinan serta penanganan Covid -19, disaat memimpin pelaksanaan Upacara bendera Merah Putih di Makodim 0420/Sarko pads Senin 31-01-2022.

 

 

Usai pelaksanaan upacara bendera merah putih tersebut, masih di tempat yang sama, Dandim memberikan beberapa atensi kepada prajurit dan PNS Kodim 0420/Sarko antara lain, laksanakan tugas dengan baik, hindari semua bentuk apapun pelanggaran yang mengakibatkan dan berimbas pada diri sendiri, keluarga dan satuan.

 

"Saat ini kita ketahui bersama bahwasanya pandemi covid 19 masih melanda, begitu juga denga wilayah kita, mencegah itu semua tentunya setiap pribadi masing-masing haruslah bisa menjaga diri dan menerapkan protokol kesehatan sebagai langkah dan upaya pencegahan virus covid 19,"terang Dandim 0420/Sarko.

 

Dilanjutkan lagi oleg Letkol inf Tomi Radya Diasyah Luis  S.A.P.,M.Han.

 

"Akan tetapi kita sebagai aparat teritorial kewilayahan sudah sepatutnya bisa memberikan sosialisasi dan penegakan protokol kesehatan di tengah-tengah masyarakat,"ungkap Dandim 0420/Sarko.

 

Guna mempercepat dan memperluas jangkauan vaksinasi sebagai penangkal virus covid 19 dan di perolehnya hedr immunity dalam tubuh, kita harus bisa berperan aktif mendukung pelaksanaan serbuan vaksinasi di wilayah, sesuai dengan peran dan tugas masing-masing, dengan pihak terkait lainnya selalu adakan koordinasi dan komunikasi yang baik dalam setiap pelaksanaan tugas sehingga akan mendukung kelancaran melaksanakan tugas tersebut, tutup Dandim. 

  ***(Safarudin)***


Tags

Berita Terkait

X